Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus 7, 2023

PWNU Jakarta Memberi Bibit Pohon Kepada Warga Rorotan

Suarakaumbetawi.com  Jakarta,- Lembaga Pengembangan Pertanian Nahdlatul Ulama (LPPNU) Jakarta menggelar diskusi publik pada hari Kamis (3/8) di aula SMK Citra Bangsa Jalan H. Satria No.11 Rorotan Kecamatan Cilincing Jakarta Utara. Dengan mengambil tajuk “Lingkungan Hijau Menghasilkan Kehidupan yang Lebih Baik”, diharapkan 200 orang peserta yang terdiri dari masyarakat di Kelurahan Rorotan menyadari pentingnya ikut serta merawat udara Jakarta melalui penanaman pohon di lingkungan mereka.  Untuk itu, Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU Jakarta) melalui Wakil Ketua Tanfidziyahnya, KH. Lutfi Hakim, memberikan 100 buah bibit pohon kepada masyarakat dan pihak SMK Citra Bangsa untuk penghijauan. “Menjaga dan merawat udara agar tetap bersih dan sehat bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tapi juga merupakan kewajiban kita semua. Ini semua kita lakukan demi masa depan generasi yang akan datang,” jelas Kyai Lutfi. Hadir dalam acara tersebut Wakil Walikota Jakarta Utara, Ir. H. Ju

Imam Besar FBR Apresiasi Acara Istana Berkebaya di Istana Merdeka

Suarakaumbetawi.com  Jakarta. Imam Besar Forum Betawi Rempug (FBR) KH. Lutfi Hakim sangat mengapresiasi acara “Istana Berkebaya” yang digelar di depan Istana Merdeka Jakarta Pusat. “Untuk pertama kali dalam sejarah Indonesia, Kebaya Encim atau Kebaya Kerancang, yang merupakan ikon kebudayaan Betawi ditampilkan secara kolosal di depan Istana Merdeka. Mulai dari istri Presiden dan wakil Presiden, Ibu-ibu menteri, isteri Pejabat Gubernur Jakarta dan seluruh karyawan  Pemda Jakarta menggunakanya.” Jelas Kyai Lutfi. Selain itu, Kyai Lutfi juga mengucapkan terima kasih kepada Presiden Jokowi dan Pejabat Gubernur Jakarta, Heru Budi Hartono.  “Semoga ini menjadi awal yang baik buat masyarakat Betawi di dalam menjemput takdir barunya pasca bukan lagi sebagai ibukota negara,” kata Kyai Lutfi. Diketahui bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara Iriana membuka acara “Istana Berkebaya” di depan Istana Merdeka, Jakarta Pusat. Dalam sambutannya, Presiden Jokowi mengat