SUARAKAUMBETAWI | Jakarta, - Suasana penuh kehangatan dan keakraban terlihat di sekretariat MUI Provinsi Jakarta (Senin, 14/4), orang-orang yang hadir tampak antusias mengikuti kegiatan Halal bi Halal di internal pengurus MUI Bidang Seni dan Budaya Islam.
Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Ketua Bidang Seni dan Budaya Islam, Kyai Lutfi Hakim bersama dengan jajaran pengurus lainnya, mulai dari Sekretaris Bidang sampai staf-staf kesekretariatan. Tampak pula pengurus Bidang yang sama dari masing-masing Kotamadya.
Dalam sambutannya, Kyai Lutfi menyampaikan bahwa Halal bi Halal ini bukan sekadar seremonial belaka, tapi ajang memperkuat silaturrahmi dan sinergitas antara pengurus Bidang Seni Budaya Islam Provinsi dengan kotamadya.
“Momentum ini dapat menjadi ajang penguat semangat kebersamaan untuk melaksanakan program-program bidang seni dan budaya ke depan,” kata Kyai Lutfi.
Kyai Lutfi juga menegaskan kehadiran para pengurus bidang seni dan budaya Islam di tingkat kotamdya merupakan bukti komitmen Pengurus Seni Budaya Islam Tingkat Provinsi untuk memastikan program-program dapat berjalan secara maksimal.
“Terutama program Gebyar Seni Budaya Islam yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini,” pungkasnya.
Komentar
Posting Komentar